Indoparlemenews.co PRABUMULIH | Walikota Prabumulih yang dalam hal ini diwakili oleh PLH Sekda Kota Prabumulih Bapak Aris Priadi M.Si menghadiri dan membuka secara resmi Kegiatan Pertemuan Koordinasi Pokjanal Posyandu TK Kota Prabumulih di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih, Senin (12/06/2023).
Beliau menyampaikan sambutan tertulis dari Walikota Prabumulih. Sedikit menambahkan, Beliau juga mengapresiasi posyandu kota Prabumulih karena membantu pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup sehat di Kota Prabumulih.
Setelah menyampaikan sambutan, Bapak Aris Priadi M.Si membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua TP PKK Kota Prabumulih, Hj Suryanti Ngesti Rahayu Ridho, Wakil Ketua TP PKK, Hj Reni Indayani Fikri, S.Km serta tamu undangan lainnya.(*)